Berikut Lima Fenomena Yang Belum Bisa Dijelaskan Ilmu Pengetahuan

Lorongperihal.id | Ilmu pengetahuan, memang merupakan suatu hal yang sangat menakjubkan. Karena lewat ilmu pengetahuan, kita mampu menyibak beragam misteri, yang ada dalam kehidupan di seluruh dunia ini.

Seperti halnya mencari energi alternatif, mengobati penyakit, bahkan menjelajahi antariksa. Semua keajaiban itu, dapat diwujudkan melalui ilmu pengetahuan. Tidak jarang pula, penemuan yang berdasarkan ilmu pengetahuan, membuat kita terheran-heran dibuatnya.

Namun meskipun begitu, ternyata tidak semua fenomena aneh di dunia ini, dapat terpecahkan melalui ilmu pengetahuan. Melalui ilmu pengetahuan, kita mencoba semaksimal mungkin, untuk dapat mengerti diri sendiri dan lingkungan di sekitar kita. Namun, terkadang kita tetap tidak bisa mendapat jawaban, dan penjelasan atas hal-hal aneh yang sering muncul. 

Dan berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa fenomena yang belum terjawab lewat ilmu pengetahuan, hingga saat ini. Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, tentang fenomena-fenomena apa sajakah itu?. Berikut ini ulasannya :

Baca Juga : Lima Bangunan Berikut Muncul Kembali Setelah Lama Terendam Air

- Segitiga Bermuda

Berikut Lima Fenomena Yang Belum Bisa Dijelaskan Ilmu Pengetahuan

Segitiga Bermuda adalah garis imajiner, yang menghubungkan Bermuda, Miami, San Juan, dan Puerto Rico. Di lokasi tersebut, banyak kapal-kapal serta pesawat yang sering alami kehilangan kontak, dan menghilang. Banyak cerita mengenai alat navigasi menjadi yang kacau, penampakan bola cahaya dari langit, kacaunya cuaca, dan dinding kabut yang sangat aneh. Dimana fenomena-fenomena tersebut, sering dipakai dalam menggambarkan Segitiga Bermuda tersebut. 

Selama bertahun-tahun, para ilmuwan telah bekerja dengan sangat keras, untuk menghilangkan prasangka yang menyelimuti misteri Segitiga Bermuda. Mereka mengatakan bahwa apa yang terjadi merupakan sebuah fenomena yang wajar. 

Namun, mereka yang pernah mengalami langsung anomali di Segitiga Bermuda bersikukuh, bahwa yang terjadi di dalam Segitiga bermuda merupakan hal yang berada di luar logika. Wilayah tersebut, kerap kali dihubung-hubungkan dengan hal aneh dan mistik, seperti lokasi kerajaan setan atau medan magnet yang sangat dahsyat.

- Bigfoot

Berikut Lima Fenomena Yang Belum Bisa Dijelaskan Ilmu Pengetahuan

Selama puluhan tahun, beberapa warga di seluruh Amerika membuat laporan, mengenai penampakan makhluk besar berbulu yang dijuluki Bigfoot. Meskipun populasi makhluk ini diperkirakan menginjak angka ribuan, akan tetapi hingga saat ini tubuh makhluk satu ini, tidak ada yang pernah ditemukan satu pun.

Minimnya bukti nyata keberadaan makhluk ini, membuat sebagian orang tetap tidak percaya, meski ada beberapa orang yang mengaku, melihat sendiri penampakan Bigfoot. Karena bukti secara langsung tidak pernah ditemukan, ilmuwan pun tidak pernah bisa membuktikan, apakah makhluk seperti Bigfoot itu benar-benar ada atau tidak.

- Hantu

Berikut Lima Fenomena Yang Belum Bisa Dijelaskan Ilmu Pengetahuan

Beberapa program televisi, film, dan lainnya sering kali menggambarkan bagaimana arwah orang mati, muncul dalam peradaban dan cerita-cerita rakyat. Banyak orang yang mengaku, pernah melihat penampakan bayangan orang asing atau orang terkasih, padahal mereka yang dilihat tersebut sudah meninggal dunia.

Walau bukti pasti keberadaan makhluk ini masih diperdebatkan, saksi-saksi terus melaporkan penglihatan mereka. Baik pengakuan melihat, memotret, bahkan berkomunikasi langsung dengan para hantu. Investigator hantu berharap, suatu hari nanti arwah orang meninggal bisa berkomunikasi dengan orang hidup, sehingga dapat mengakhiri misteri ini.

- Deja Vu

Berikut Lima Fenomena Yang Belum Bisa Dijelaskan Ilmu Pengetahuan

Deja Vu berasal dari bahasa Prancis, yang berarti pernah melihat. Deja Vu sendiri merupakan sebuah keadaan, di mana seseorang merasa bingung dan misterius, karena seakan pernah melihat atau merasakan satu kondisi yang terjadi saat ini sebelumnya. 

Beberapa orang menganggap, bahwa Deja Vu merupakan sebuah atribut, dari kehidupan sebelumnya. Seperti intuisi, penelitian dan psikologi sudah menawarkan berbagai penjelasan, yang lebih rasional. Akana tetapi, tetap saja fenomena ini menjadi sebuah fenomena yang misterius, termasuk juga penyebabnya.

- Kehidupan Setelah Kematian

Berikut Lima Fenomena Yang Belum Bisa Dijelaskan Ilmu Pengetahuan

Beberapa orang-orang yang pernah mengalami situasi di ujung kematian, melaporkan bahwa mereka mendapatakan pengalaman mistik. Pengalaman mistik tersebut, meliputi berjalan di sebuah terowongan dan melihat cahaya, bertemu dengan orang-orang terkasih, perasaan damai, dan sebagainya. 

Hal ini dapat menunjukkan, eksistensi kehidupan setelah kematian. Akan tetapi sejauh ini, belum ada bukti kuat atau informasi yang bisa dipercaya, untuk membuktikan adanya kehidupan setelah kematian. Para skeptis menduga, pengalaman mendekati kematian itu bisa dijelaskan sebagai halusinasi, dari trauma otak. Tapi, tetap saja fenomena ini belum benar-benar terjawab.


Itulah sahabat sekalian, ulasan mengenai enam fenomena unik yang sulit dijelaskan, melalui ilmu pengetahuan. Meskipun suatu fenomena, tidak bisa dijelaskan melalui ilmu pengetahuan, bukan berarti fenomena tersebut tidak pernah ada. Bisa saja mereka benar-benar ada di dunia ini, namun karena minimnya bukti akurat mengenainya, membuat sulit untuk dipercaya ataupun di jelaskan. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.

Subscribe to receive free email updates: